- Gelar World Cleanup Day 2024, Pemerintah Harap Ini Menjadi Aksi Global
- Sekertaris Daerah Bontang AJi Erlynawati Tutup Acara Puncak bontang Animal Festival
- Disdukcapil Bontang Terbitkan KTP Ke 3 Pelajar Berusia 17 Tahun.
- Pjs Wali Kota Bontang, bimtek tetap memperhatikan prosedur dan ada output yang baik.
- Dorong Ekonomi Daerah, DPMPTSP Bontang Fokus Kemudahan Investasi Melalui Raperda Insentif
- Dorong Ekonomi Daerah, DPMPTSP Bontang Fokus Kemudahan Investasi Lewat Raperda Insentif
- Bontang Lestari Disiapkan Jadi Kawasan Industri Terpadu, Pemerintah Fasilitasi Percepatan Investasi
- DPMPTSP Bontang Tingkatkan Transparansi dengan Layanan SKP Penelitian Online
- Siapkan Infrastruktur Bongkar Muat di Bontang, Dorong Pemerintah Pusat untuk Bangun Pelabuhan
- DPMPTSP Gelar Penyusunan Dokumen IKM Perizinan
Ini Pesan BW ke Kepala Diskop-UKMP yang Baru
Keterangan Gambar : Anggota Komisi II DPRD Bontang, Bakhtiar Wakkang. (Doc. Ryn/NB)
NEWSBONTANG.COM - Anggota Komisi II DPRD Bontang Bakhtiar Wakkang, memberikan saran ke Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah dan Perdagangan (Diskop-UKMP) Bontang agar dapat melakukan pendekatan yang lebih humanis dalam melakukan penataan dan pendataan ulang pasar.
Dalam kerja-kerja itu, Diskop UKMP Bontang juga dapat sekalian melangsungkan sosialisasi teknologi agar dapat mendorong pedagang dapat bersaing secara lebih akurat.
Baca Lainnya :
- Raking Yakin Nakhoda Baru Disdikbud Beri Pengaruh Positif di Bidang Pendidikan0
- Raking Sorot Bank BPR yang Tak Beri Kemudahan Pinjaman ke Pedagang Pasar0
- Usul Pemanfaatan Stadion Taman Prestasi oleh Komisi II Didukung Agus Haris0
- Basri Rase Siarkan Nama Pejabat Baru di Kabinet Bontang Hebat dan Beradab0
- Dewan Percaya Diri dengan Dua Dukungan Eks Bupati Kutim Soal Tapal Batas Sidrap0
Program ini bisa berlaku untuk semua pedagang di tiga pasar resmi di Bontang, seperti Pasar Taman Rawa Indah (Tamrin), Pasar Citra Mas Lok Tuan dan pasar Telihan.
"Ketika pendataan sudah rampung, lakukan verifikasi tentang kebenaran data tersebut, setelah itu lakukan evaluasi," kata BW sapaan akrabnya saat dikonfirmasi via telepon seluler, Jumat (29/10/2021).
Pendataan para pedagang itu bisa berdampak positif, seperti kemudahan ketika melakukan pinjaman dan kredit kepada Bank.
Pesan itu ditujukan langsung oleh BW kepada Kepala Diskop-UKMP Kamilan, yang baru saja dilantik pada Kamis (28/10/2021) lalu.
Tak hanya itu, Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) di beberapa perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dapat dimanfaatkan untuk bantuan modal usaha para pedagang.
"Adakan ruang pertemuan diskusi bersama asosiasi pedagang dan perwakilan bank. Dan PKBL di PT. Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) bisa dimanfaatkan," tandasnya.
Menanggapi itu, Kepala Diskop-UKMP Bontang Kamilan menuturkan akan segera melakukan tinjauan lapangan untuk mendapatkan informasi yang lebih akurat.
Data yang dihimpun nantinya, akan menjadi rancangan program Diskop UKMP Bontang biar tepat sasaran.
"Pastinya kami akan memberikan permasalahan tersebut menjadi solusi. Saya pikir Bank dan Perusahaan yang berdiri di Bontang juga mempunyai program pinjaman untuk para pedagang," tandasnya. (Ryn/NB/Adv)