Tingkatkan Perekaman KIA, Disdukcapil Bontang Gencarkan Sosialisasi dan Jemput Bola ke Masyarakat
redaksi

By Annas 06 Nov 2023, 08:15:50 WIB Daerah
Tingkatkan Perekaman KIA, Disdukcapil Bontang Gencarkan Sosialisasi dan Jemput Bola ke Masyarakat

Keterangan Gambar : Kepala Dinas Disdukcapil Kota Bontang Budiman.


NEWS BONTANG – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Bontang gencar mensosialisasikan pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA) kepada masyarakat guna meningkatkan cakupan perekaman melalui digitalisasi administrasi pemerintahan. Hal itu dilakukan Disdukcapil Bontang di berbagai kesempatan.

Kepala Disdukcapil Bontang, Budiman menyampaikan, sosialisasi kerap kali dilakukan bersamaan dengan Penandatanganan pernyataan komitmen dan dukungan untuk program inovasi “SASKIA-HEBAT” yang merupakan akronim dari Semua Anak Suka Kartu Identitas Anak-Hak Akses Biodata Anak Terlindungi. 

“Kami gencar melakukan rapat koordinasi dan sosialisasi dengan jemput bola langsung ke berbagai lokasi yang kami sasar,” ucap Budiman saat dikonfirmasi, Rabu (8/11/2023). 

Baca Lainnya :

Sasaran yang dimaksud antara lain seperti Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) mulai dari tingkat kota hingga tingkat kelurahan, seluruh kecamatan dan kelurahan di Bontang, sejumlah Organisasi perangkat Daerah (OPD) terkait, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) kelurahan, Dharma Wanita Persatuan (DWP), serta menyasar di berbagai keramaian seperti ekspo. 

“Dengan turun langsung dan jemput bola, telah meningkatkan aksesibilitas ke masyarakat. Jadi tidak perlu lagi datang secara fisik ke kantor Disdukcapil untuk mengurus KIA sehingga lebih efisien dan nyaman tanpa mengurangi hambatan birokrasi,” beber Budiman. 

Terbukti, sambung Budiman, dengan langkah ini terbukti efektif dalam meningkatkan cakupan kepemilikan KIA yang sebelumnya presentasinya di angka 66,5 persen, menjadi 80 persen dari jumlah anak wajib KIA.(ADV)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Loading....



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.