DBD Mengancam di Tengah Pandemi Covid-19, IDI Bontang Berikan Edukasi

By Annas 10 Apr 2020, 13:15:23 WIB Kesehatan
DBD Mengancam di Tengah Pandemi Covid-19, IDI Bontang Berikan Edukasi

Keterangan Gambar : Ketua IDI Bontang dr. Suhardi (Foto/Aji Sapta Abdi)


NEWS BONTANG - Musim pancaroba terjadi saat peralihan dari musim kemarau ke penghujan dan sebaliknya.Pada musim ini, cuaca bisa berubah ekstrem dalam waktu singkat. Misal dalam sehari, cuaca yang tadinya panas terik, tiba-tiba turun hujan lebat yang tidak kita sangka sebelumnya.

Saat musim pancaroba berbagai penyakit bermunculan yang disebabkan oleh virus atau bakteri.Salah satunya Demam Berdarah Dengue (DBD). Seperti pernyataan Jubir Pemerintah untuk penanganan Covid-19, Ahmad Yurianto, agar masyarakat mengantisipasi kemungkinan peningkatan Demam Berdarah (DBD) terutama pada saat musim pancaroba.

Menanggapi hal ini dr. Suhardi, selaku Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bontang menyampaikan sebagai negara beriklim tropis yang memiliki dua musim yakni musim hujan dan musim panas, perubahan musim akan berpengaruh terhadap munculnya sebuah penyakit. 

Baca Lainnya :

“Kalau seperti kita di Kalimantan, posisi tepat berada di garis khatulistiwa terkadang musim tidak menentu perubahan iklimnya," ujarnya.

Terangnya, penyakit yang berkaitan dengan lingkungan seperti DBD, Malaria, PES (Sampar) dan penyakit yang disebabkan oleh virus lainnya,  memiliki resiko bisa terjadi setiap harinya. Hal terpenting adalah bagaimana cara kita untuk menjaga kebersihan lingkungan (sanitasi) dan kondisi tubuh yang prima (higienis).

“Dua hal tersebut adalah bagaimana caranya untuk mengantisipasi penyakit-penyakit yang berhubungan dengan lingkungan, agar bisa diminimalkan,”

Lanjutnya, terkait sanitasi, masyarakat harus peduli terhadap kebersihan lingkungan, aliran pembuangan, sampah dan pencahayaan yang ada di dalam rumah.

Sedangkan untuk higienis adalah tentang  bagaimana kita harus menjaga stamina tubuh supaya terjaga kebugarannya yaitu dengan melakukan olahraga yang secukupnya, menjaga pola makan dan lainnya.

“Terkadang banyak yang melupakan untuk menjaga kebersihan diri sendiri sehingga keadaan tubuh menjadi kurang fit," tutupnya. (*Asda/NB)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Loading....



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.